Senin, 24 Oktober 2011

ekologi dan lingkunag

Ilmu lingkungan dapat dikatakan sebagai terapan ekologi. Ekologi ialah ilmu tentang rumah tangga mahluk hidup. Ekologi mempelajari hubungan timbal-balik antara mahluk hidup dengan sesamanya dan dengan benda-benda mati di sekitarnya. Ilmu lingkungan menerapkan berbagai prinsip dan ketentuan ekologi dalam kehidupan manusia, atau mempelajari bagaimana manusia harus menempatkan dirinya dalam ekosistem atau dalam lingkungan hidup (Soerjani 1987).

Gambar 1 memperlihatkan posisi ekologi di antara Ilmu Lingkungan Kehayatan dan Ilmu Lingkungan Kebendaan. Menurut Tandjung (2003), Ilmu Lingkungan Kehayatan mempelajari mahluk hidup atau organisme, sedangkan Ilmu Lingkungan Kebendaan mengkaji tentang alam.


Gambar 1. Ekologi sebagai Dasar Ilmu-ilmu Lingkungan
(Sumber: Tandjung 2003)

Soeriaatmadja (1997) menyatakan ilmu lingkungan mengintegrasikan berbagai ilmu yang mempelajari hubungan antara jasad hidup dengan lingkungannya. Didalamnya berbagai disiplin ilmu seperti sosiologi, epidemiologi, kesehatan masyarakat, planologi, geografi, ekonomi, meteorologi, hidrologi, bahkan pertanian, kehutanan, perikanan, dan peternakan sekaligus dipandang dalam suatu ruanglingkup serta perspektif yang luas dan saling berkaitan. Ilmu lingkungan merupakan tempat berbagai asas dan konsep anekaragam ilmu yang terpencar dan terkhususkan dapat digabungkan kembali secara tunjang menunjang untuk mengatasi masalah yang menyangkut hubungan antara jasad hidup dengan lingkungannya.

penjelasan power point

liat juga ini.


sumber:
- youtube.com
images.soemarno.multiply.com
http://alramadona.multiply.com